Serda Junaidi Bersama Tiga Pilar Hadiri Maulid Nabi Muhammad di Masjid Jami Albarokah
Jakarta – Babinsa Kelurahan Petamburan Koramil 05/Tanah Abang Serda Junaidi melaksanakan monitoring Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, di Masjid Jami Albarokah Jln. Petamburan IV kelurahan Petamburan, kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (19/11/2021).
Kegiatan tersebut mengambil tema “Pemuda yang dirindukan Rasulullah”, dan dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat di masa pandemi.
“Anggota kami mengawasi penerapan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19, pada kegiatan Maulid Nabi di Petamburan,” ujar Danramil 05/Tanah Abang Mayor Arh Saryono.
Danramil berharap warga masyarakat di wilayah binaan Tanah Abang, untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan sehari-hari.
Selain Babinsa, turut hadiri pada acara tersebut, KH. Ahmad Syafii Mustawa, KH.Ahmad Baidowi, Ketua Panitia Maulid Ical Damara, Lurah Petamburan, Bhabinkamtibmas Petamburan, Satpol PP Petamburan, Ketua RW 05, Pengurus Masjid Al- barokah, Anak Yatim/ Piatu Masjid Jami Al-barokah dan Warga Masyarakat.