Tiga Pilar Cempaka Putih Monitor Vaksinasi Covid 19 Bagi Lansia Binaan

Jakarta Pusat, (10/4) Jajaran Tiga Pilar termasuk Babinsa Koramil 06 Cempaka Putih Pelda Sarim meninjau pelaksanaan vaksin covid 19 bagi lansia.

Vaksinasi yang digelar di lapangan kantor RW 08 Cempaka Putih Barat Kelurahan Cempaka putih barat Kecamatan Cempaka putih Jakarta Pusat diselenggarakan Polres Jakarta Pusat.

Ditempat terpisah Wadanramil 06 Cempaka Putih mewakili Danramil mengatakan vaksin dilaksanakan untuk mendukung program vaksinasi pemerintah melindungi masyarakat ditengah pandemi.

“Vaksinasi dilakukan merealisasikan arahan pemerintah melindungi masyarakat ditengah pandemi covid 19. Ini juga bentuk kepedulian aparat terhadap warga yang dalam hal ini adalah lansia”, ujar Wadanramil Lettu Czi Banik.

Dalam kegiatan ini Wadanramil berharap seluruh warga lansia binaan mendapat vaksin. “Diharapkan seluruh lansia dapat divaksin. Namun sesuai ketentuan yang ditetapkan lansia yang memiliki penyakit bawaan tidak diperkenankan mendapat vaksin”.

Terdata 100 warga lansia di undang untuk mendapatkan vaksin.

Hadir dikesempatan itu, Camat Cempaka Putih, Kapolsek, Wadanramil CP, Dikter kecamatan CP, Lurah CP. Aparat RW.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *