Pantau Garjas UKP, Danrem 081/DSJ Beri Semangat dan Motivasi Kepada Prajuritnya
Madiun, Korem 081/DSJ menggelar tes kesegaran jasmani (Garjas) UKP (Uji Kenaikan Pangkat) untuk periode 1-4-2021, bertempat di Lapangan Yonif Para Raider 501/Bajra Yudha, Kota Madiun, Jawa Timur, Senin (2/11/2020).
Terlihat ratusan Prajurit TNI dari seluruh jajaran Korem 081/DSJ melakukan tes Garjas UKP tersebut dengan penuh semangat dan menunjukkan kemampuan terbaiknya.
Dalam kesempatan tersebut, Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. juga tampak hadir untuk memantau pelaksanaannya, serta memberikan semangat dan motivasi kepada anggotanya yang tengah melakukan Garjas.
Dikonfirmasi kepada Danrem, jika Garjas tersebut merupakan salah satu syarat UKP yang harus dipenuhi dan nilainya harus mencapai target sesuai dengan standar nilai yang telah ditentukan.
Untuk itu diungkapkannya, penyiapan dan pembinaan terhadap para personel yang akan diajukan untuk UKP sudah dilakukan sejak jauh-jauh hari di satuannya masing-masing.
Ia optimis, dengan pembinaan yang baik, yang telah dilakukan di seluruh satuan jajarannya, maka nilai standar minimal kelulusan Garjas dapat dipenuhi atau dicapai oleh para Prajuritnya itu.
Selain Garjas UKP, pada kesempatan itu juga dilaksanakan Garjas Periodik untuk golongan Pamen, yang banyak diikuti oleh para Dansat di jajaran Korem 081/DSJ.
Tampak hadir juga dalam pelaksanaan Garjas tersebut yaitu personel Jasdam V/Brawijaya yang dipimpin langsung oleh Kajasdam, Kolonel Inf Nanang Ariyanto dan Pabandya Binkar Spersdam V/Brawijaya, Mayor Inf Danang.