Babinsa Koramil 08/Jogorogo Bersama Bhabinkamtibmas Bagikan Masker Kepada Masyarakat
NGAWI – Berbagai cara untuk memutus dan mencegah penyebaran Covid 19 terus di lakukan aparat gabungan TNI-Polri dari Kodim 0805/Ngawi dan Polres Ngawi ini salah satunya adalah membagikan masker kepada masyarakat yang melintas di Jalan raya Jogorogo Kabupaten Ngawi, Selasa (07/07/2020).
Serda Erwan Tri anggota Koramil 08/Jogorogo Kodim 0805/Ngawi yang ikut tergabung dalam kegiatan tersebut menyampaikan pembagian masker ini bukan yang pertama kalinya sebelumnya aparat gabungan TNI-Polri yang di bantu oleh masyarakat dan relawan ini sudah membagikan APD berupa masker kepada masyarakat pengguna jalan yang belum memakai masker.
Pembagian masker kali ini di fokuskan kepada masyarakat yang belum memakai masker, selain membagikan masker Serda Erwan Tri juga memberikan himbauan dan pemahaman kepada masyarakat agar selalu mematuhi segala peraturan yang telah di tentukan oleh pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19.
Selain itu Serda Erwan Tri juga memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang rencana pemberlakuan New Normal, bahwa New Normal itu kita belum terbebas dari penyebaran Covid 19 ini, ucapnya.
Serda Erwan Tri juga meminta kepada masyarakat agar tetap tenang dan jagan panik tetap patuhi himbauan Pemerintah selalu laksanakan Protokol kesehatan dalam setiap kegiatan, pungkasnya.