Serda Sunarji Babinsa Kelurahan Kebon Sirih Bagikan 100 Nasi Bungkus pada Warga Terdampak

Jakarta, (7/6) Serda Sunarji Babinsa Kelurahan Kebon Sirih bagikan berkah kebaikan berupa nasi bungkus kepada warga binaan.

Pembagian nasi bungkus tersebut merupakan aksi peduli TNI dalam hal ini jajaran Koramil kepada warga terdampak covid 19.

“Kita bagikan nasi bungkus ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian kepada warga binaan. Tidak seberapa namun ketika kami bagikan, warga penerima mengucapkan terimakasih yang luar biasa”, tutur Sunarji.

Sunarji juga menginformasikan bahwa ada 100 nasi bungkus yang akan di bagikan kepada warga yang membutuhkan di RW 03 kelurahan Kebonsirih Menteng.

“Nasi sebanyak ini kita bagikan kepada warga yang membutuhkan. Tidak hanya sekedar membagikan, ketika kita bertemu warga kita pun saling mengabarkan kondisi dan situasi warga binaan”, tambah Sunarji.

Dalam pelaksanaannya pembagian nasi bungkus gratis disambut gembira oleh warga, terutama bagi warga yang membutuhkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *