Sinergitas Persit dan Bhayangkari Tinjau Anggota di Pos Pengamanan Tahun Baru

JAKARTA, Anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Kodim 0501 Jakarta Pusat dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XV PD Jaya Ifit Wahyu Yudhayana dan Bhayangkari Polres Metro Jakarta Pusat dipimpin oleh Ketua Bhayangkari Polres Metro Jakpus Ully Roma Hutajulu meninjau anggota yang sedang melakukan pengamanan malam tahun baru, di titik Pos Pam. Senin (31/12/18).

Dalam keterangannya Ketua Persit KCK Cabang XV PD Jaya Ifit Wahyu Yudhayana mengatakan, tujuan kunjungan kerja ini dalam rangka mempererat persaudaraan dan sinergitas antar Persit dan Bhayangkari.

“Mari kita tingkatkan kerjasama yang baik, dan memberikan dukungan kepada suami, sehingga suami dapat  melaksanakan tugas dengan ikhlas dan nyaman,” urainya.

Adapun Pos yang dikunjungi adalah,
Posyan Stasiun Senen, Pospam Gereja Reformed Injili Kemayoran, Pospam Gereja Anglican Menteng, Pospam Kanisius Menteng dan Pospam Depan Istana Kawasan Monas.

Terpisah, Dandim 0501/JP BS Letkol Inf Wahyu Yudhayana menambahkan, dalam rangka pengamanan malam tahun baru, Polisi dibantu oleh TNI dalam pengamanan tempat ibadah dan pusat keramaian warga.

“Dengan begini, bukan hanya anggota Polri dan TNI saja yang kuat dalam tugas pengamanan, namun para istripun solid dalam peranya sebagai pendukung para suami” tambah Wahyu.

Operasi lilin merupakan operasi gabungan TNI dan Polri. “Semoga dengan adanya operasi gabungan antara TNI dan Polri kekompakan antara dua lembaga itu semakin kuat, dan Jakarta Pusat menjadi aman dan terkendali,” tandasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *