Semangat Atlet Binsat Yonranratfib 2 Mar Lomba Cross Country

Surabaya, Atlet Tim Binsat Prajurit Fighter Sejati Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) berjuang untuk bisa meraih yang terbaik dan juara pada kompetisi Binsat Regu Tangkas Jajaran Pasmar 2 materi Cross Country (CC) yang diselenggarakan di daerah Basis Angkatan Laut Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya. Selasa (12/09/2023).

Terdiri dari 15 atlet dari setiap tim yang diikuti oleh Satlak Jajaran Pasmar 2, Lomba cross country dengan ketentuan jarak tempuh sejauh 8 KM ini meliputi medan datar, tanjakan maupun turunan dengan beban tempur perorangan berupa senjata organik Laras panjang lengkap dengan 3 magazine, field ples, sangkur, kopel rim, helm tempur, pack/ransel seberat 8 KG, dan khusus untuk Perwira terdapat pistol dengan kelengkapan 3 magazine adalah syarat mutlak tim binsat untuk bisa memasuki garis finish dengan waktu tempuh tercepat agar dapat dinobatkan sebagai juara.

Dalam kesempatan ini, Komandan Yonranratfib 2 Mar, Letkol Mar Aloysius Y.N., M.Tr.Opsla menyampaikan, bahwa kompetisi tersebut merupakan ajang bergengsi untuk mengetahui sejauh mana kemampuan atlet Binsat selama menjalani pembinaan di Satuan, maka dari itu utamakan keselamatan dan keamanan sebagai prioritas, kepada prajurit agar tetap semangat dan optimis dengan keyakinan kuat dan mental juara, tim binsat Yonranratfib 2 Mar akan mendapatkan hasil yang terbaik dan juara pula.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *