Kodim 0806/Trenggalek Laksanakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H / 2021 M

Trenggalek – Kodim 0806/Trenggalek peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H / 2021 yang dilaksanakan di Lapangan Hijau Makodim, Jl. Trenggalek – Poonorogo KM. 03, Desa Buluagung, Kecamatan Karangan, Trenggalek, Kamis (21/10/21).

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut dihadiri oleh Komandan Kodim 0806/Trenggalek Letkol Arh Uun Samson Sugiharto, S.I.P., M.I.Pol., personil militer dan PNS Kodim 0806/Trenggalek serta Ustad Masyud Sabilla Rosyad, S.Pd.I.

Dalam sambutannya Dandim menyampaikan, Peringatan Maulid Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2021 mengambil tema, “Melalui Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M, Mari Kita Tingkatkan Keteladanan dan Etos Kerja Personel TNI, Guna Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok TNI di Tengah Pandemi Covid-19“.

“Marilah kita semua mengucapkan rasa syukur atas kehadirat-Nya kita semua bisa hadir dalam acara peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1443 H,” pungkasnya.

Sementara Ustad Masyud selaku penceramah menyampaikan, Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dilaksanakan salah satunya bertujuan untuk lebih meningkatkan dan memantapkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Dengan meneladani ahklak kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW umumnya kepada TNI khususnya anggota Kodim Trenggalek diharapkan dapat mengimplementasikan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari di masa pandemi ini,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *