Ciptakan Suasana Kondusif Malam Pergantian Tahun, TNI – Polri di Ponorogo Gelar Patroli Gabungan

Ponorogo,-TNI, Polri dan Satpol PP di Kabupaten Ponorogo tadi malam (Selasa, 31/12/2024) menggelar Apel Skala Besar dan Patroli Gabungan di wilayah Kabupaten Ponorogo, Rabu malam (01/01).

Kegiatan yang diawali dengan Apel Skala Besar bertempat di Mapolres Ponorogo dan dipimpin Kabag Ops Polres Ponorogo tersebut sebagai penanggung jawab adalah Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M. dengan jumlah peserta hadir sekitar lima ribu orang.

Sebagaimana isi pengarahan yang disampaikan Pimpinan Apel bahwa tujuan digelar patroli yang melibatkan Kodim 0802/Ponorogo, Polres Ponorogo dan Satpol PP Kabupaten Ponorogo tersebut tidak lain yaitu untuk menciptakan kondisi yang aman, tertib serta kondusif di wilayah Kabupaten Ponorogo utamanya pada malam pergantian tahun.

” Perayaan Natal sudah kita laksanakan dengan baik dan lancar sekarang kita melaksanakan antisipasi perayaan Tahun baru 2025. Semoga wilayah Kabupaten Ponorogo terus aman dan kondusif, ” ucap Pimpinan Apel.

Hal senada disampaikan Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono melalui Media Center 0802 bahwa pihaknya senantiasa siap bersinergi dan kerjasama dengan semua pihak termasuk dalam membantu Polri guna mewujudkan Kamtibmas di wilayah Kabupaten Ponorogo. ” Selamat Natal tahun 2024 dan selamat tahun baru 2025, ” ucap Dandim Ponorogo.

” Kodim 0802/Ponorogo terus berupaya memberikan yang terbaik bagi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat serta siap bekerjasama dan bersinergi untuk mewujudkan Ponorogo yang tertib, aman, nyaman serta kondusif termasuk pada malam pergantian tahun baru 2025, ” terang Letkol Inf Dwi Soerjono yang juga berharap bahwa dengan adanya pergantian tahun baru kali ini hendaknya kita semua bisa semakin menambah dan meningkatkan semangat kinerja serta tak lupa untuk selalu bersyukur.

Adapun rute Patroli gabungan skala besar sebagai berikut yaitu dimulai dari Polres Ponorogo – Jl. Bhayangkara – Jl. Urip Sumoharjo – HOS Cokroaminoto – Jl. Gajahmada – Jl. Jaksa Agung – Jl. Pramuka – Jl. Suromenggolo – Jl. Ir. Juanda – Jl. Gajahmada – Jl. Jendral Sudirman – Jl. Alon Alon Timur dan berakhir di Jl. Alon Alon Utara Kota Kabupaten Ponorogo.

Turut dalam Patroli skala besar malam tahun baru 2025 antara lain : Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M.; Wakil Bupati Ponorogo Hj. Lisdyarita S.H.; Dandim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono; Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo.,S.H,. S.I.K.,M.Si.; Dansat 81 Lanud Iswahyudi Letkol Tek Aep Kamarullah.

Selanjutnya Sekda Kab. Ponorogo Dr. Agus Pramono, MM.; Wakapolres Kompol Gandi D. Yudanto. S.IK, MH.; Kasatpol PP dan PMK Ponorogo Drs. Joko Waskito, M.Si.; Kadishub Kab. Ponorogo Bpk. Wahyudi, SH. MM.; Pasiops Kodim 0802 Ponorogo Kapten Czi Fahrozi; Dansubdenpom V/1-1 Ponorogo Letda CPM Suyoto; PJU Polres Ponorogo dan Peserta apel sekala besar.(MdC0802)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *