Bentuk Karakter, Danramil 0801/02 Kebonagung Hadiri Gebyar Kreatifitas Anak Usia Dini

Pacitan – Paud merupakan pendidikan dasar bagi anak usia dini sebagai upaya pembinaan yang bertujuan, untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani serta rohani anak, agar memiliki kesiapan untuk memasuki pendidikan lebih lanjut.

Sehingga anak usia dini perlu adanya perhatian khusus, serta bimbingan dari guru maupun orang tua langsung, guna melatih perkembangan fisik, mental dan spiritual seorang anak.

Pada kesempatan ini Komandan Koramil 0801/02 Kebonagung Kodim 0801/Pacitan, menghadiri acara gebyar kreatifitas anak usia dini dan diikuti oleh anak-anak Paud, yang diselenggarakan di Pendopo Kec. Kebonagung Kab. Pacitan, Kamis (25/8/2022).

Berbagai jenis perlombaan dilaksanakan diantaranya, hafalan Al-qur’an surah pendek, menggambar, mewarnai, merangkai balok, peragaan busana, menari dan lainnya.Lomba ini sebagai bentuk interaksi untuk menunjukkan kreatifitas kemampuan terbaik bagi anak usia dini.

Kehadiran orang tua untuk memberikan semangat kepada anak-anaknya, membuat suasana semakin ramai dan meriah. Ada yang bersemangat, dan ada yang menangis, karena takut dilihat banyak orang. Semua berlangsung penuh keceriaan meskipun ada beberapa anak yang tampak kelelahan.

Dalam keterangannya di Pendopo Danramil 0801/02 Kebonagung Kapten Inf B.A. Norodin mengatakan bahwa, kegiatan gebyar kreatifitas anak usia dini bertujuan untuk membentuk karakter anak sejak usia dini untuk mengembangkan bakat dan kreativitas anak.

“Pendidikan anak usia dini merupakan salah satu bentuk pembangunan SDM sejak dini. Di sinilah karakter seseorang bisa terbentuk, sehingga guru dan orang tua mempunyai peran yang penting dalam penyelenggaraan pendidikan anak usia dini”, kata Danramil. 

“Oleh karena itu saya berpesan kepada orang tua dan guru agar memperhatikan kebutuhan gizi bagi anak, sehingga anak dapat tumbuh kembang menjadi generasi muda penerus bangsa yang cerdas dan berbudi pekerti luhur”, tutur Danramil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *