Babinsa Ramil 1705-02/Napan Melaksanakan Kegiatan Komsos di Wilayah Desa Binaan

Makimi ~ Anggota Babinsa Koramil 1705-02/Napan Serka C Bastian beserta 2 orang melaksanakan Komsos anjangsana serta silaturami terhadap warga suku Dani Kampung Biha Distrik Makimi Kabupaten Nabire

Komunikasi sosial bagian dari pembinaan teritorial yang harus dilaksanakan oleh setiap prajurit di satuan kewilayahan. Setiap Babinsa harus terus melakukan pendekatan kepada masyarakat di wilayahnya. kegiatan anjangsana untuk mempererat tali silaturahmi dan pendekatan kepada lapisan masyarakat secara aktif agar dapat merebut hati dan pikiran rakyat
sehingga tidak mudah terpengaruh oleh kelompok kelompok yang tidak bertanggung jawab.

Dalam kegiatan ini anggota Koramil 1705-02/Napan Serka C. N Bastian juga menyampaikan kepada warga agar terus menjaga hubungan baik dalam situasi covid 19 dan harus menjaga pola makan, kesehatan bagi keluarga selalu berkomunikasi dengan aparat keamanan sehingga tercipta rasa aman dan nyaman

Kedatangan babinsa di desa binaan disambut hangat oleh masyarakat suku dani, Bapak Herman sebagai orang yang di segani mengucapkan banyak terima kasih kepada babinsa yang meluangkan waktunya untuk berkunjung ke warga suku dani yang berada di kampung biha ini, kami juga berharap kegiatan seperti ini dapat sering di laksanakan sehingga terjalin hubungan baik antara aparat keamanan dan warga, ujarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *