Melalui Komsos, Babinsa Koramil 0806/13 Dongko Pererat Hubungan Silaturahmi Dengan Warga Binaan

Trenggalek – Pererat hubungan dan komunikasi yang baik dengan warga binaanya, Babinsa Salamwates Koramil 0806/13 Dongko jajaran Kodim 0806/Trenggalek Serda Harianto melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan di salah satu tempat nongkrong warga di Desa Salamwates, Sabtu (18/02/2023).

Keakraban Pilar Desa dengan warga binaan merupakan keharusan bagi Babinsa, salah satunya yaitu dengan melakukan Komsos dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dengan warga binaannya.

Pada kesempatan ini Serda Harianto mengatakan, Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari Pembinaan Teritorial (Binter) terbatas, guna menciptakan kebersamaan dan sinergitas dalam pelaksanaan tugas Babinsa di wilayah binaan.

“Dengan adanya Komsos dengan berbagai elemen masyarakat desa binaan, kami berharap dukungan warga untuk bisa memberikan kontribusi dan pastisipasi untuk bersama-sama dalam menjaga kondusifitas keamanan wilayah desa binaan,” ucap Serda Harianto.

”Untuk melakukan Komsos tidak mengenal tempat, dimana ada masyarakat berbuat di situ saya selalu berusaha untuk hadir, ini sebagai wujud kedekatan TNI dengan masyarakat,” pungkasnya.

Sementara Sugeng (40), salah satu warga setempat mengaku sangat senang dan bangga dengan keberadaan TNI yakni Babinsa Salamwates yang selalu hadir dan melakukan Komsos dengan warga.

“Kami mewakili warga mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah memberikan motifasi kepada kami semua untuk bersama-sama dalam menjaga kondusifitas keamanan Desa Salamwates,” ucap Sugeng.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *