Babinsa Karet Tengsin Rapat Koordinasi Vaksinasi Bagi Warga Binaan

jakarta – Babinsa kelurahan Karet Tengsin Koramil 05/Tanah Abang Peltu Basuki mengikuti Rapat Koordinasi Pembahasan Kegiatan Sentral Vaksinasi Kolaborasi, di kantor kelurahan, kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (7/12/2021) baru baru ini.

Rapat yang dihadiri oleh unsur Tiga Pilar Karet Tengsin tersebut membahas sejumlah persiapan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, yang rencananya dilaksanakan pada Kamis (9/12) mendatang kerja sama dengan Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat, di RPTRA Intiland Teduh.

Danramil 05/Tanah Abang Mayor Arh Saryono mengatakan, rapat koordinasi juga membahas penerapan protokol kesehatan pada kegiatan vaksinasi.

“Kegiatan vaksinasi akan terus dilakukan hingga seluruh warga masyarakat Tanah Abang divaksin,” ujarnya.

Danramil juga mengimbau seluruh warga masyarakat Tanah Abang agar segera divaksin untuk percepatan program vaksinasi nasional.

“Vaksinasi sangat penting dalam menciptakan kekebalan komunal atau herd immunity dalam mencegah penyebaran Covid-19,” katanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *